Senin, 21 Januari 2013

Membuat Web Kolaborasi Sendiri Untuk Usaha Kecil Anda



Saat ini usaha kecil cukup banyak berkembang di Indonesia, mulai dari usaha laundry, katering, jasa ekspedisi lokal dan lain sebagainya. Ketika usaha tersebut sudah mulai berkembang, para pelaku usaha kecil tersebut mulai membangun jaringan usahanya dengan membuka cabang di beberapa tempat. Mulai dari dalam kota sampai akhirnya membuka cabang di luar kota.  Perkembangan usaha tersebut tentunya membutuhkan management yang lebih komplek. Kecepatan informasi sangat dibutuhkan untuk mengetahui omzet, jumlah orderan maupun jumlah tagihan yang harus dibayar.

Bagi pemilik usaha tentutnya hal diatas sangatlah penting untuk segera memiliki suatu management yang terintregasi dengan baik secara real time. Solusinya adalah dengan membuat suatu web kolaborasi yang bisa di kelola secara bersama sam dengan team anda. Kendala yang bisa timbul adalah jika daerah tempat usaha kita itu ada di tempat - tempat terkecil yang hanya mempunyai koneksi GPRS maupun 3G. Tidak mungkin kita membangun jaringan intranet yang canggih apalagi usaha kita masih tergolong kecil tentunya hal ini tidak bisa diwujudkan karena biaya pembuatannya cukup besar dan harus menyediakan SDM khusus untuk menangani permasalahan yang kemungkinan akan muncul di kemudian hari.

Namun jangan khawatir, untuk usaha kecil masih ada kesempatan untuk membuat management usaha kita lebih baik dan Low Cost tentunya. Dengan memakai Collabtive ( Open Source ) dan memakai webhosting gratis tentunya kita bisa mewujudkannya. Prosesnya tidak lama dan tidak membutuhkan biaya apapun, baik domain maupun hosting semua kita pilih yang gratis saja.

Untuk mendapatkan Collabtive silahkan anda download di sini 
Untuk Hosting gratisnya kita bisa pilih idHostinger

Semoga informasi ini bermanfaat ... Jika anda tertarik untuk menggunakan Collabtive namun belum tahu cara menginstallnya di idHostinger silahkan request tutorialnya pada kolom komentar.


www.majalahsoftware.blogspot.com copypaste from : http://www.klobot.com
Artikel Terkait :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes